Berbagi kisah islami

Selamat datang di
"Berbagi Kisah Islami," channel yang menghadirkan kisah-kisah inspiratif dan edukatif yang dipenuhi dengan nilai-nilai keislaman. Saya pendiri channel ini, dan saya berkomitmen untuk menyajikan berbagai macam kisah Islami yang memberikan motivasi, pandangan baru, dan pelajaran moral bagi Anda.

Dalam setiap video, kita akan menjelajahi sejarah tokoh-tokoh Islam yang inspiratif, kisah-kisah dari Al-Quran, serta cerita-cerita dari kehidupan sehari-hari yang penuh hikmah. Tujuan utama channel ini adalah tidak hanya memberikan wawasan tentang ajaran agama Islam, tetapi juga menginspirasi perubahan positif dalam kehidupan sehari-hari.

Jangan lupa untuk berlangganan, like, dan bagikan kisah-kisah Islami yang memotivasi ini agar kita bisa bersama-sama tumbuh dan memperkuat ikatan spiritual dalam komunitas ini. Terima kasih telah bergabung di "Berbagi Kisah Islami." Semoga setiap kisah yang kita bagikan menjadi sumber kebaikan dan hikmah bagi kita semua..


Berbagi kisah islami

Masa pemerintahan Khulafaur Rasyidin terbagi menjadi empat periode berdasarkan urutan khalifahnya.

Setiap khalifah memiliki kebijakan dan cara memimpin yang berbeda.

1. Abu Bakar as-Siddiq (11-13 H/632-634 M)

Khalifah pertama yang diangkat setelah Nabi Muhammad SAW wafat adalah Abu Bakar as-Siddiq.
Beliau merupakan sahabat Nabi yang terkenal karena kedermawanannya.

Meski masa kepemimpinannya terbilang singkat, Abu Bakar berhasil mencapai prestasi luar biasa, mulai dari memberantas penolak pembayar zakat, memerangi nabi palsu, hingga melakukan ekspansi ke wilayah Irak dan Syiria.


2. Umar bin Khattab (13-23 H/634-644 M)

Umar bin Khattab merupakan khalifah kedua yang diangkat setelah Abu Bakar meninggal dunia.
Umar adalah sahabat sekaligus ayah dari salah satu istri Nabi Muhammad, yaitu Hafshah.

Selama masa kepemimpinannya, Islam berkembang pesat dengan kondisi politik yang lebih stabil. Selain itu, Umar juga berhasil menundukkan beberapa wilayah di bawah kekuasaan Islam, seperti Persia, Mesir, Palestina, hingga Afrika Utara.


3. Utsman bin Affan (23-35 H/644-656 M)

Utsman bin Affan menjadi khalifah urutan ketiga yang memiliki masa kepemimpinan terlama di antara khalifah lainnya.
Utsman yang memeluk Islam karena ajakan Abu Bakar dikenal sebagai pribadi yang lembut, murah hati, dan cerdas.

Pada masa pemerintahannya, Utsman memperluas wilayah Islam hingga ke Tripoli, Armenia, Turkistan, dan Cyprus. Namun, masa kepemimpinannya Utsman juga diliputi aksi berbagai protes dan pemberontakan akibat ketidaksetujuan terhadap kebijakannya.


4. Ali bin Abi Thalib (35-40 H/656-661 M)

Khalifah terakhir pada masa Khulafaur Rasyidin adalah Ali bin Abi Thalib. Beliau adalah salah satu sosok yang punya andil mengatasi pemberontakan pada masa Utsman bin Affan.

Ali bin Abi Thalib memiliki gelar khusus, yaitu Karramallahu Wajhah.
Ali menyumbang banyak jasa dalam membenahi keuangan negara (Baitul maal), memajukan ilmu bahasa, hingga pembangunan fasilitas masyarakat.

Masa pemerintahan Ali adalah periode tersulit dalam sejarah Islam. Pada masa tersebut, terjadi perang saudara antarumat Muslim yang disebabkan insiden terbunuhnya khalifah ketiga, Utsman bin Affan.

1 year ago | [YT] | 7