Selamat datang di saluran Youtube blog dotsemarang. Kanal ini dibuat untuk mendukung blog kami yang beralamat di dotsemarang.blogspot.com. Dotsemarang sendiri merupakan akun yang dikelola secara mandiri atau personal yang saat ini berada di Kota Semarang dengan lebih fokus pada platform menulis (blogger). π
Dotsemarang
π Tur Menelusuri Bangunan Sejarah Kota Lama Lewat Kaca Mata Kartu Pos Jadul
Jumat pagi (26/12/25), kami sudah merapat ke kawasan Kota Lama. Titik kumpulnya berada di dalam Gedung Oudetrap, tempat pameran kartu pos jadul yang sudah digelar sejak 19 Desember lalu. Sebelum melangkahkan kaki ke luar, kami menyempatkan diri mengitari koleksi yang dipamerkan sembari mendengarkan arahan singkat.
Fokus utama tur kali ini cukup unik: mencoba memotret ulang sudut-sudut kota yang terekam dalam kartu pos koleksi tahun 70-80an, atau bahkan mungkin lebih tua. Melihat gambar Gereja Blenduk tempo dulu di atas selembar kertas lusuh rasanya seperti diajak menaiki mesin waktu.
π bit.ly/4b0jYpA
#blog #dotsemarang #Semarang
12 minutes ago | [YT] | 0
View 0 replies
Dotsemarang
πΆ XL Ultra 5G+ Resmi Selimuti Kota Semarang, Ini Bedanya dengan 5G Biasa
Penantian panjang mengenai kepastian sinyal generasi kelima dari XL Axiata di Ibu Kota Jawa Tengah akhirnya menemui titik terang. Melalui rilis resmi per 17 Desember 2025, XLSMART secara resmi menghadirkan layanan XL Ultra 5G+ di Kota Semarang dengan jangkauan yang jauh lebih masif dari sebelumnya.
Kehadiran teknologi ini sekaligus menjawab rasa penasaran kami (dan mungkin pembaca setia blog ini) yang sebelumnya sempat membahas ketidakpastian sinyal 5G XL di Semarang pada medio September lalu. Kali ini, bukan sekadar uji coba, XL langsung tancap gas dengan infrastruktur yang serius.
π bit.ly/49ioNsU
#blog #dotsemarang #Semarang
23 hours ago | [YT] | 0
View 0 replies
Dotsemarang
ποΈ Mengejutkan! Intip [FOTO] Desain Toilet Umum Hotel Tentrem Yogyakarta yang Ada Sofanya!
Pernah terbayang ada sofa empuk nan mewah diletakkan di tengah ruangan toilet? Bukan di lounge hotel, bukan di toilet dalam kamar suite, melainkan di toilet umum area lobi?
Pemandangan ini kami lihat saat menghadiri undangan dari ASUS yang mengadakan peluncuran laptop terbarunya di bulan Agustus kemarin.
π bit.ly/4okq72Z
#blog #dotsemarang #Yogyakarta
2 days ago | [YT] | 0
View 0 replies
Dotsemarang
π» Janur Ireng: Penutup Manis Daftar Box Office 2025 dan Napas Terakhirnya di Semarang
Tak menyangka, baru saja memasuki awal Januari, kita sudah disuguhi kabar gembira dari perolehan angka penonton di layar lebar. Meski secara teknis masuk dalam daftar rilisan tahun 2025, film Janur Ireng resmi menjadi film ke-16 yang menembus angka psikologis satu juta penonton. Mari intip keberhasilan prekuel Sewu Dino ini, terutama jika dipotret dari kacamata bioskop di Kota Semarang.
Kalau kami menilik ke belakang, tahun 2025 memang menjadi tahun yang sangat "berisik" bagi industri bioskop tanah air. Mulai dari ledakan animasi Jumbo yang fenomenal hingga sekuel Agak Laen yang sukses mengocok perut sekaligus kantong penonton, persaingan berebut layar sangatlah sengit.
π bit.ly/3Ll3X3d
#blog #kofindo #Semarang
2 days ago | [YT] | 3
View 0 replies
Dotsemarang
π» Lebih dari Sekadar Laptop Bisnis, ASUS ExpertBook PM3 Bawa Standar Baru di 2026
Mengawali lembaran tahun 2026, kami kembali mengulas lini laptop bisnis dari ASUS yang semakin menarik untuk diikuti. Setelah sebelumnya kami sempat membedah ketangguhan si "Badak" ExpertBook PM1, kini giliran sang bintang utama yang mencuri perhatian: ASUS ExpertBook PM3. Muncul pertanyaan menarik, apakah laptop rilisan akhir tahun lalu ini masih relevan untuk dipinang di tahun baru ini?
Jawabannya, sangat relevan. ASUS ExpertBook PM3 bukan sekadar laptop kantoran biasa, melainkan perangkat yang sudah menyandang predikat Copilot+ PC.
π bit.ly/3LCEdz8
#blog #dotsemarang #ASUS
5 days ago | [YT] | 0
View 0 replies
Dotsemarang
π Anggun di Jalanan: Saat Perbawa Jateng Mempesona dengan Kebaya di Kirab Bendera
Mereka adalah komunitas Perbawa (Perempuan Berkebaya Jawa) Provinsi Jawa Tengah.
Melihat mereka melintas di aspal jalanan Semarang bukan sekadar melihat parade busana. Ada pesan "Cinta Kebaya, Cinta Budaya, Cinta Indonesia" yang terpampang nyata di spanduk yang mereka bawa.
π bit.ly/3L84ghF
#blog #dotsemarang #Semarang
6 days ago | [YT] | 5
View 0 replies
Dotsemarang
β½ Laparaga Futsal Bandarharjo: Menjajal Atmosfer Baru Eks Gudang di Awal Tahun 2026
Akhirnya kami merasakan langsung pengalaman bermain futsal di Laparaga Bandarharjo pada awal tahun 2026. Ini merupakan kunjungan kedua kami, setelah sebelumnya pada November lalu sempat mampir untuk menengok proses pengerjaannya.
Berbeda dengan kunjungan pertama saat lapangan masih dalam tahap pengerjaan, kini dua lapangan sudah siap digunakan. Memandang hamparan lapangan yang luas ini sempat memicu sedikit rasa was-was karena merupakan pengalaman pertama kami merumput di sini.
π bit.ly/4qWFUXu
#blog #dotsemarang #Semarang
1 week ago | [YT] | 1
View 0 replies
Dotsemarang
βοΈ Uang Passolo, Film Pertama yang Tidak Tayang di Bioskop Kota Semarang Tahun 2026
Baru juga menginjak minggu-minggu awal bulan Januari, kami sudah mendapatkan kabar yang kurang mengenakkan. Film Uang Passolo, yang mengangkat kearifan budaya Bugis-Makassar, rupanya harus menerima kenyataan tayang terbatas di beberapa kota saja. Sayangnya, Semarang tidak termasuk dalam daftar distribusi kali ini.
Bukan hal baru memang bagi kami menemui fenomena film lokalitas yang "melewatkan" layar bioskop Kota Atlas. Namun tetap saja, rasa penasaran itu ada, apalagi melihat premis ceritanya yang terasa sangat dekat dengan keseharian.
π bit.ly/4qlrqQP
#blog #kofindo #Semarang
1 week ago | [YT] | 1
View 0 replies
Dotsemarang
π Government Autoshow 2025 di Car Free Day Semarang: Strategi "Jemput Bola" Dealer di Tengah Kelesuan Pasar
Ada yang tidak biasa dan cukup menarik perhatian kami di Car Free Day Simpang Lima Semarang, tepatnya di Jalan Pahlawan di depan Kantor Gubernur Jawa Tengah. Bukan tontonan zumba atau atraksi sepatu roda, melainkan pameran kendaraan bermotor skala besar!
Pemandangan ini sontak mengingatkan kami pada event otomotif besar sebelumnya. Benar saja, logo acara kali ini mirip dengan Grand Maerakaca Auto Show 2 Road to GIIAS 2023 yang pernah kami liput. Bedanya, kali ini namanya adalah Government Autoshow 2025 (GAS 2025).
Selengkapnya
bit.ly/4rnqb4E
#blog #dotsemarang #Semarang
1 week ago | [YT] | 1
View 0 replies
Dotsemarang
Selamat memperingati Isra Miβraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah
Di momen yang penuh makna dan menginspirasi ini, semoga postingan di blog yang kami bagikan di sini juga turut menginspirasimu.
..
Jumat pertama di awal tahun 2026 yang jatuh pada tanggal 9 Januari kemarin, terasa seperti membawa berkah tersendiri bagi kami. Niat untuk melaksanakan salat Jumat di MAJT berbuah pemandangan yang tak biasa bagi kami yang jarang berkunjung di hari kerja.
Payung raksasa yang biasanya hanya kami lihat "mekar" saat salat Idulfitri atau Iduladha, siang itu terlihat gagah menaungi pelataran dari terik matahari Semarang yang legendaris. Menikmati semilir angin di bawah payung sambil menunggu iqamah memang menjadi opsi healing tipis-tipis paling juara di tengah kota.
π bit.ly/49tk5Y9
#KotaSemarang
#dotsemarang
#blog
1 week ago | [YT] | 0
View 0 replies
Load more